Title : EXODUS
Author : Duele
Finishing : Desember 2013
Genre : Fantasy,
Adventure
Rating : PG15
Chapter(s) : 21/on
going
Fandom(s) : Dir
en Grey
Pairing(s) : Die
x Shinya
Note Author : Finally, WAR!
*****
“Kusarankan kita bergerak ke arah
utara, Jenderal Yo memimpin pasukan di arah Selatan. Semuanya bergerak dan
memposisikan siap siaga di malam hari.”
Penyusunan strategi peperangan
sedang dilaksanakan. Die dan Kaoru memimpin pasukan atas titah Raja sendiri.
Kaoru menyusun isi rencana mereka. Dibantu Hakuei, Die menyiapkan
pasukan-pasukan terlatih di istana. Hyde dan Kyo membantu untuk melihat kondisi
di setiap penjuru negeri sebelum matahari terbit. Mengawasi setiap pergerakan
mencurigakan dan segera melaporkan kejadian terbaru pada mereka. Sementara
Shinya sibuk dengan para tabib untuk membuatkan persediaan ramuan obat.